Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2018

Re-Aksi 212, Aksi Gendruwoisme

Gambar
Re-Aksi 212, Aksi Gendruwoisme Oleh Muis Sunarya Dungu. Begitu kira-kira kata yang pas untuk rencana mengulang aksi 212 di Monas, tanggal 02 Desember 2018, akhir pekan ini. Dungu bukan menunjuk pada ( ngataian ) orang-orangnya, tapi kelakuannya (meminjam pengertian Rocky Gerung, yang kerap suka sekali melontarkan kata-kata ini). Alasannya, tampak hilangnya akal sehat, tujuannya  ngawur , tidak terpuji, tidak elegan, memaksakan diri, kehabisan cara, dan bahkan ada kecenderungan pada gejala psikopat. Mengulang aksi 212 ini, tak lebih hanya sebagai aksi gendruwoisme. Merujuk pada Goenawan Mohamad, bahwa gendruwoisme adalah gerakan menyebarkan paranoia — takut akan ancaman yang sebenarnya tak ada. Gendruwoisme adalah cara menggerakkan massa. Gendruwoisme membuat kecurigaan massal jadi kebencian kolektif. Bukankah ini adalah dungu dan gejala psikopat? Untuk menyegarkan kembali ingatan kita terhadap aksi 212 di Monas tahun 2016, baca juga tulisan saya:  Rencana Aksi 2...

Soal Ajal, Siapa yang Tahu : Catatan Tentang Kepergian Sahabat Saya, Jasmani Al-Hadi

Gambar
Jasmani Al-Hadi/Facebook Soal Ajal, Siapa yang Tahu: Catatan Tentang Kepergian Sahabat Saya, Jasmani Al-Hadi Oleh Muis Sunarya Kang Jasmani Alhadi ini bareng saya lulus Ponpes Daar El-Qolam tahun 1988. Dia sempat kuliah di UNISBA Bandung tapi lulus S1-nya di IAIN (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta dan lulus sarjana teknik di PTS. Saat kuliah di IAIN Jakarta, dia aktif di organisasi intra-ekstra kampus. Selain saat ini, Jasmani Alhadi adalah Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Jasa Kontruksi Indonesia (Apjakindo Pusat), juga masih menjadi ketua Fosdal Nasional (Forum Silaturahmi Alumni Daar El-Qolam dan La Tansa). Dia juga orang pertama yang menjadikan forum ini sebagai organisasi (resmi) berbadan hukum. Entah nasib forum ini sekarang? Karena sepengetahuan saya, forum alumni seperti ini, tidak tunggal. Tidak sedikit forum yang mengatasnamakan alumni. Mana yang resmi dan mana yang abal-abal. Tampaknya sama-sama mengklam resmi. Tapi sudahlah. Tidak perlu ngomongin forum. Forum a...